Jumat, 19 Februari 2010

MUSIK POPULER atau MUSIK POP

Musik populer atau Musik pop adalah nama bagi aliran-aliran musik yang didengar luas oleh pendengarnya dan kebanyak bersifat komersial.
Musik populer pertama kali berkembang di Amerika Serikat pada tahun 1920 di mana rekaman pertama kali dibuat berdasarkan penemuan Thomas Edison, dibedakan dengan Musik Klasik, Musik Jazz, Musik Tradisional, Musik Blues, kemudian juga berkembang ke negara-negara lain sedunia.

musik pop sendiri biasanya sangat komersial, terutama di INDONESIA karena banyak sebagian band yang sebenarnya bukan beraliran pop, tapi karena hanya iming iming uang yang melimpah bisa berubah aliran menjadi pop.
contoh yang paling konkret adalah ketika sebuah band sering manggung dan mengisi acara di pensi SMA maupun SMP, dengan aliran metal, atau rock scream. namun, ketika mereka di lirik oleh sebuah label perusahaan yang menginginkan musik mereka itu adalah pop yang banyak menjual di pasaran, maka mereka bersedia.
tetapi, tidak semua band melepas aliran aslinya itu hanya karena uang, mereka ada juga yang tetap mempertahankan aliran band mereka sendiri tanpa mau di ubah.
mungkin bagi mereka prinsipnya adalah "MUSIK SAYA ADALAH SAYA" dan tak ada yang boleh mengubahnya.
hemmmm...memang banyak sekali realita dalam dunia musik sekarang ini, ada artis yang menjadi penyanyi juga lah padahal mereka tidak terlalu bagus dalam bidang tarik suara, namun karena dibilang aji mumpung musik lagi berkembang dan heboh di INDONESIA, maka mereka ikut dalam bidang itu.
untuk kalian yang membaca postingan ini, harap perlu diperhatikan jika mempunyai sebuah band, pertahankan aliran kalian yang asli jangan dipaksa untuk berubah aliran, seperti melayu yang mengalahkan pop saat ini. namun, semua itu juga terserah dari kita masing masing, karena setiap orang mempunyai pendapat dan kebutuhan ekonomi yang berbeda beda...
dalam hal ini saya juga mempunyai sebuah band beraliran pop, itu saya memang suka pop begitu juga teman teman saya yang lainya...tunggu ya postingan mengenai band saya yang bernama JUNI BAND...hahhahahahahah...terima kasih..mohon komentarnya^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar